Sekolah Tinggi Teknologi Garut

Diselenggarakan mulai tahun 1991 dan bernaung di bawah Yayasan Al-Musaddadiyah. http://www.sttgarut.ac.id/

Program Studi Teknik Informatika

Berdiri pada tanggal 30 Juni 1998 dan terakreditasi B. http://informatika.sttgarut.ac.id/

Selasa, 30 Mei 2017

Peluncuran Situs Web HALIF STT Garut


Untuk memudahkan informasi seputar alumni, Komite HALIF (Himpunan Alumni Informatika) STT (Sekolah Tinggi Teknologi) Garut meluncurkan situs web di alamat http://halif.sttgarut.ac.id. Peluncuran ini merupakan langkah awal perintisan HALIF oleh komite yang dibentuk oleh alumni program studi Informatika STT Garut lintas angkatan pada tanggal 4 Juli 2016. 

Komite HALIF STT Garut yang diketuai oleh Devi Hilsa ini telah memulai usaha pembentukan perkumpulan berbadan hukum dengan usaha meluncurkan situs web yang kemudian diikuti oleh pendaftaran anggota. Setelah memiliki anggota komite akan menyelenggarakan musyawarah pembentukan kepengurusan HALIF yang bertanggung jawab merumuskan AD/ART dan program kerja tahunan. Komite HALIF telah menyediakan gambaran kerjasama dengan Himpunan Dosen Informatika dan Himpunan Mahasiswa Informatika STT Garut di halaman http://halif.sttgarut.ac.id/2017/05/masa-depan-halif.html  

Rabu, 24 Mei 2017

Kontribusi dalam Seminar Pendidikan Berbasis Karakter


24 Mei 2017 bertempat di Pendopo kabupaten Garut, dua dosen Program Studi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Teknologi Garut diundang oleh panitia dari Yayasan Intan Pembangun Karakter untuk menyampaikan pengetahuan bidang informatika dalam Seminar Pendidikan Berbasis Karakter. Dalam acara tersebut Dr Dini Destiani, M.T., menyampaikan materi Digital Parenting, sementara Rinda Cahyana, M.T. menyampaikan materi Karakter Digital Nusantara. 

Selasa, 16 Mei 2017

FGD Pengelolaan Informasi Publik


16 Mei 2017, bertempat di Media Center Diskominfo Garut, diselenggarakan Focus Group Discussion Pengelolaan Perubahan Kolaborasi Pengelolaan Informasi Publik di kabupaten Garut. Dalam acara tersebut Sekolah Tinggi Teknologi Garut diwakili oleh ketua Program Studi Informatika. Turut hadir dalam acara yang diselenggarakan oleh Diskominfo Garut tersebut sejumlah pegiat informasi dan komunikasi dari kalangan jurnalis, budayawan, aktivis informasi, dan perguruan tinggi. 

Jumat, 12 Mei 2017

Pelatihan Ecommerce untuk UMKM Garut


12 Mei 2017 bertempat di Area 306 diselenggarakan pelatihan ecommerce untuk pelaku UMKM se Garut. Kegiatan ini merupakan kerjasama Program Studi Informatika Sekolah Tinggi Teknologi Garut dengan Yayasan Nawala Nusantara dan Gabungan UMKM Indonesia di Garut. Acara yang dibagi menjadi dua kelompok dalam dua hari ini menyajikan praktek pembuatan konten dan pengelolaan ecommerce. Kegiatan ini selaras dengan fungsi Area 306 sebagai inkubator bisnis digital yang mengawal penerapan teknologi informatika di kabupaten Garut.

Kamis, 11 Mei 2017

Pelatihan TIK Nasional untuk Pondok Pesantren


11 Mei 2017 bertempat di Cipanas Garut diselenggarakan acara pembukaan pelatihan TIK nasional untuk Pondok Pesantren sebagai bagian dari kegiatan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementrian Agama Republik Indonesia. Pelatihan ini diikuti oleh peserta perwakilan Pondok Pesantren se Indonesia. Penyelenggaraannya bekerjasama dengan Pondok Pesantren al-Musaddadiyah dan Sekolah Tinggi Teknologi Garut. Sejumlah dosen Prodi Informatika Sekolah Tinggi Teknologi Garut terlibat sebagai pelatih TIK dasar. 
Girl in a jacket